Smart Governance
Bertujuan untuk mewujudkan tata kelola dan tata pamong pemerintahan daerah yang efektif, efisien, komunikatif, dan terus melakukan peningkatan kinerja birokrasi melalui inovasi dan adopsi teknologi yang terpadu. Quick wins:
- Banjarmasin Pintar
- Parak-Acil
- MANTAB
- PIAN
- SIMONIK
Smart Branding
Bertujuan untuk peningkatan daya saing daerah dengan penataan wajah kota dan pemasaran potensi daerah baik dalam lingkup lokal, nasional maupun internasional. Quick wins:
- Pengembangan Wisata Sungai Biuku
- Museum Sungai
- Sungaiku BAIMAN
- Kampung Usaha Mikro
- -
Smart Economy
Bertujuan untuk mewujudkan ekosistem yang mendukung aktivitas ekonomi masyarakat yang selaras dengan sektor ekonomi unggulan daerah yang adaptif terhadap perubahan di era informasi saat ini, serta meningkatkan financial literacy masyarakat melalui berbagai program diantaranya mewujudkan cashless society. Quick wins:
- Sistem Informasi dan Retribusi Pasar (e-Limpas)
- Inkubator Bisnis Usaha Mikro
- BAIMAN Store
- SI-GALUH
- KATA-IPIN
Smart Environment
Bertujuan untuk mewujudkan tata kelola lingkungan yang baik, bertanggung-jawab, dan berkelanjutan. Quick wins:
- Pengangkutan Sampah Surung-Sintak
- PDU Skala Rumah Tangga
- Sampah Menjadi Energi
- BUTITI
- -
Smart Living
Bertujuan untuk mewujudkan lingkungan tempat tinggal yang layak tinggal, nyaman, dan efisien. Quick wins:
- Banjarmasin Transport System (BTS) GO
- BAAPIK
- Bakawan RTLH
- YAN-DEWITA
- SIMTARU
Smart Society
Bertujuan untuk mewujudkan ekosistem sosio-teknis masyarakat yang humanis dan dinamis, baik fisik maupun virtual untuk terciptanya masyarakat yang produktif, komunikatif, dan interaktif dengan digital literacy yang tinggi. Quick wins:
- Si-Sintal
- Banjarmasin Siaga 112
- Portal Pendidikan
- Warung Mas-Perak
- Sipmas Sidin K.4